Xiaomi Redmi 5A Resmi Lahir: 5 inci, 13 MP, harga MURAH ….

Generasi kelima dari keluarga Redmi akhirnya resmi lahir menyapa kita semua. Nah, pada artikel ini, mari kita ulas Xiaomi Redmi 5A. Kira-kira, apakha ada perbedaan drastis dari pendahulunya? Kita cari tahu bersama.

Xiaomi Redmi 5A – Spesifikasi

Seperti kita ketahui bersama, keluarga Redmi ditujukan untuk segmen smartphone murah. Hal ini berarti spesifikasi yang dimilikinya cukup sederhana. Satu hal yang pasti, Xiaomi Redmi 5A hadir dengan unibodi berbahan logam. Dimensinya tidak besar karena dibekali layar 5 inci yang beresolusi HD. Menjadi jantungnya adalah chipset Snapdragon 425 quad-core 1,4 GHz yang dipaddukan dengan RAM 2 GB. Sistem operasi yang dijalankannya MIUI 9 berbasis Android 7 Nougat.

Untuk memotret foto, Xiaomi Redmi 5A menawarkan kamera utama 13 MP dengan diafragma f/2.2, PDAF, dan LED flash. Sementara itu, terdapat kamera depan 5 MP (f/2.0) untuk berfoto selfie. Nah, semua foto dapat disimpan pada memori internal 16 GB yang masih dapat ditambah dengan kartu microSD. Menjadi sumber energinya adalah baterai 3000 mAh. Tersedia tiga warna yang dapat kalian pilih yaitu silver, gold, dan rose gold. Sayangnya, Redmi 5A tidak dilengkapi pemindai sidik jari.

Setelah melihat spesifikasi di atas, kami yaki banyak di antara kaian menyadari bahwa mayoritas spek Redmi 5A sama dengan Redmi 4A, kecuali antarmuka yang lebih baru. Satu hal yang disayangkan, kapasitas baterainya diturunkan dari 3120 mAh (Redmi 4A) menjadi 3000 mAh (Redmi 5A). Selain itu, perbedaan juga terdapat pada tampilan sisi belakang. Pada Redmi 4A, letak kamera utama dan LED flash sejajar dengan garis antena. Nah, pada Redmi 5A, keduanya terletak di atas garis antena. Begitu pula letak lubang speaker. Pada Redmi 4A, lubang speaker berada di atas garis antena, dibandingkan pada Redmi 5A yang terletak di sebelah bawah garis antena.

Xiaomi Redmi 5A – Harga

Xiaomi menjual Redmi 5A dengan harga sangat terjangkau, sekitar $90 atau Rp 1,2 juta juta. Kami yakin kalian yang telah memiliki Redmi 4A akan merasa sangat kecewa dengan spek Redmi 5A. Namun, harganya yang sangat terjangkau tetap menjadi daya tarik untuk mereka yang hendak membeli smartphone baru dengan harga yang tidak mahal. Redmi 5A sudah dapat dibeli di China mulai pekan ini. Semoga smartphone ini juga dipasarkan di Indonesia. Kita nantikan saja. Nah, bagaimana pendapat kalian mengenai Redmi 5A?