Xiaomi Mi Note 3 Pro Terkuak: RAM 6 GB, ROM 256 GB, Android 7.1 ……

Xiaomi Mi Note 3 baru saja lahir kurang dari dua pekan lalu. Namun, calon saudaranya yaitu Mi Note 3 Pro belum lama ini terungkap. Kira-kira, apakah keduanya akan berbeda jauh?

Xiaomi Mi Note 3 Pro terkuak – RAM 6 GB, ROM 256 GB …..

Ketika Mi Note 3 diluncurkan, kami yakin banyak di antara kita yang terkejut dengan spesifikasinya terutama dari sektor performa. Ya, seperti diketahui, Xiaomi membekalinya dengan chipset Snapdragon 660. Sebagai penerus Mi Note 2 yang diperkuat chipset Snapdragon 821, banyak orang tentu mengharapkan Mi Note 3 diperkuat chipset Snapdragon 835 seperti Mi Mix 2. Kabar gembiranya adalah kemungkinan Xiaomi sedang mempersiapkan satu varian barunya yang diduga bernama Mi Note 3 Pro.

Smartphone tersebut tampil di situs uji performa GFXBench dengan kode Xiaomi Chiron. Namanya mengingatkan kita pada mobil Bugatti Chiron. Seperti yang kalian lihat pada tabel, Xiaomi Chiron dibekali prosesor octa-core 2,4 GHz dan prosesor grafik Adreno 540. Meski belum disebutkan, chipsetnya sudah pasti adalah Snapdragon 835. Nah, bila Mi Note 3 hadir dalam duavarian dengan chipset berbeda, hal ini akan meniru generasi pertamanya, Mi Note, yang hadir dengan chipset Snapdragon 801 dan Snapdragon 810. Perlu diketahui bahwa varian kedua memiliki nama Mi Note Pro.

Lebih lanjut, Xiaomi Chiron akan dibekali RAM 6 GB dan memori internal 256 GB. Nah, karena menjadi calon smartphone premium, kemungkinan besar Chiron tidak memiliki slot microSD card. Sistem operasi yang dijalankannya Android 7.1 Nougat yang tentunya dapat diperbaharui ke Android 8 Oreo nanti. Untuk fotografi, kamera utamanya beresolusi 12 MP, sedangkan kamera depannya 5 MP. Disediakan layar 5,6 inci beresolusi Full HD untuk melihat foto dan video.

Xiaomi Mi Note 3 Pro – Harga dan waktu peluncuran

Inilah beberapa spesifikasi utama Mi Note 3 Pro yang terlihat di situs GFXBench. Hal ini memang belum dikonfirmasi oleh Xiaomi. Namun, kita tentu berharap smartphone ini akan menjadi kenyatkan untuk meningkatkan martabat Mi Note 3 sebagai penerus Mi Note 2 yang sesungguhnya. Nah, karena memiliki chipset lebih tangguh serta memori internal lebih besar, harga Mi Note 3 Pro tentunya akan lebih mahal dari Mi Note 3 varian ROM 128 GB. Kemungkinan besar berkisar $600 atau Rp 8 juta. Kita nantikan saja.