Sony Xperia C5 Ultra: 6 Inci, Tanpa Batas Tepi Layar, dan 2 Kamera 13 MP

Bersama dengan Sony Xperia M5, Sony juga mengeluarkan Sony Xperia C5 Ultra yang didesain sebagai smartphone untuk berfoto selfie. Sony Xperia C5 Ultra merupakan hasil pengembangan dari Sony Xperia C4 dan C4 Dual yang diluncurkan pada awal tahun ini.

Sony Xperia C5 Ultra memiliki banyak fitur yang menjadikannya smartphone yang kemungkinan akan disukai banyak orang karena berpenampilan menarik dengan kamera selfie yang berkualitas, kapasitas baterai yang besar, serta harga yang terjangkau.

Kamera Sony Xperia C5 Ultra

Diperkenalkan sebagai smartphone untuk berfoto selfie, fitur kamera pada Sony Xperia C5 Ultra menjadi fitur utama yang perlu diperhatikan. Smartphone tersebut hadir dengan kamera beresolusi 13 MP baik untuk kamera utama maupun kamera selfie. Dengan jangkauan sudut yang lebar pada kamera selfie-nya, Anda dapat memotret dengan kualitas gambar yang baik serta berfoto bersama dalam jumlah orang yang banyak. Lebih menariknya lagi, dengan fitur Superior Auto dan autofocus dari Sony pada kamera utama maupun depan, Anda dapat memotret foto dengan tingkat kejernihan dan ketajaman yang sangat baik.

Spesifikasi lain Sony Xperia C5

Layar pada Sony Xperia C5 Ultra memiliki ukuran 6 inci beresolusi Full HD dengan teknologi Mobile BRAVIA® Engine 2. Smartphone ini diperkuat prosesor octa-core 1,7 GHz 64-bit Cortex-A53 dengan RAM 2 GB. Selain itu, baterai dari Sony Xperia C5 Ultra berkapasitas 2930 mAh. Meskipun baterai berkapasitas 3000 mAh tidak lagi impresif karena sekarang kita dapat menemukan smartphone dengan baterai 6000 mAh atau lebih, namun baterai tersebut dapat bertahan hingga 2 hari untuk penggunaan normal. Sebagai andalan berfoto selfie, spesifikasi dari smartphone ini cukup muktahir untuk menarik minat para pengguna smartphone, khususnya penggemar berfoto selfie dan konsumen setia Sony.

 

Desain Sony Xperia C5 Ultra

Salah satu hal yang menarik dari Sony Xperia C5 Ultra adalah perbandingan ukuran layar dan bodinya. Layarnya dirancang dengan batas tepi yang tipis agar terlihat lebih besar dibandingkan layar 6 inci pada smartphone lainnya. Kami mendapatkan iklan smartphone ini dari halaman situs resmi Sony dengan desain yang sangat menawan.

“Dengan bagiantepi yang terbuat darialuminium dan casing yang tipis, smartphone ini memberikan sensasi yang juga menyenangkan sama seperti ketika kita memandangnya.” – Sony.

 

Sony Xperia C5 Ultra – Hal lainnya yang perlu Anda ketahui

Kami akan menyampaikannya secara singkat dan jelas agar Anda mudah memahaminya. Selain dua kamera 13 MP, desain elegan, serta baterai yang cukup besar, berikut ini beberapa hal lainnya yang dimiliki Sony Xperia C5 Ultra:

  • Tersedia dalam 3 pilihan warna yang menarik: Crisp White, Sleek Black, dan Cool Mint
  • Nyaman digenggam dalam satu genggaman, sehingga Anda dapat mengoperasikannya hanya dengan satu tangan dengan mudah
  • terdapat Selfie Flash yang unik dari Sony pada kamera depannya untuk menerangi objek yang akan dipotret
  • rasio ukuran layar dan bodi adalah 75,9%

Spesifikasi Sony Xperia C5 Ultra

Smartphone Sony Xperia C5 Ultra
Layar 6,0” IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, Sony Mobile BRAVIA Engine 2, santi gores, 1080 x 1920 piksel (~367 ppi)
Ketebalan 8,2 mm
Berat 187 g
Kamera utama 13 MP, autofocus, LED flash, video 1080p @ 30 fps
Kamera depan 13 MP, 4128 x 3096 piksel, autofocus, LED flash
Prosesor MediaTek MT6752 1,7 GHz 64-bit octa-core Cortex-A53
RAM 2 GB
Memori internal 16 GB (microSD card hingga 200 GB)
Sistem operasi Android v5.0 (Lollipop)
Baterai Li-Ion 2930 mAh (non-removeable)
Konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot
Warna Crisp White, Sleek Black, dan Cool Mint

Sony Xperia C5 Ultra – harga dan ketersediaan

Sony Xperia C5 Ultra akan hadir ke pasar smartphone untuk pertama kalinya pada 14 Agustus 2015 dengan harga yang diperkirakan kurang dari $400. Hal ini berarti ketika Xperia C5 ultra diluncurkan di Indonesia, smartphone tersebut akan ditawarkan dengan harga kurang dari Rp 5,5 juta.

Para konsumen setia Sony dan penggemar berfoto selfie, bagaimana pendapat Anda terkait spesifikasi dan harga Sony Xperia C5 Ultra di Indonesia? Diharapkan Sony segera menghadirkan smartphone ini ke Indonesia. Kami akan terus memberikan informasi terbaru terkait Sony Xperia C5 Ultra kepada Anda di kesempatan berikutnya.