Semua Perangkat yg Tandai Kembalinya Nokia: RAM 4 GB, Triple 13 MP ZEISS ……

Kontrak Nokia dengan Microsoft berakhir pada kuartal ketiga 2016. Setelah itu, Nokia bekerja sama dengan HMD Global untuk kebali mengeluarkan ponsel fitur dan smartphone dengan merek Nokia mulai akhir tahun lalu. Nah, pada artikel ini, mari kita lihat SEMUA perangkat yang menandai kembalinya si raksasa.

Nokia 150

Ketika Nokia kembali ke pasar smartphone global, perangkat pertama yang diluncurkannya bukan smartphone, melainkan sebuah ponsel fitur bernama Nokia 150. Ponsel yang diperkenalkan pada Desember 2016 ini tersedia dalam dua varian, satu dengan satu slot SIM card, satu lagi dengan dua slot SIM card. Pada sisi depannya, terdapat layar 2,4 iinci beresolusi 240 x 320 piksel serta keyboard alfanumerik. Pada sisi belakang, terdapat kamera beresolusi VGA yang didukung LED flash. Lebih lanjut, media penyimpanannya dapat ditambah hingga 32 GB dengan microSD card. Menadi sumber energinya adalah baterai 1020 mAh. Spesifikasi lainnya meliputi radio FM, MP3 player, dan sistem operasi Series 30+.

Saat meluncur, Nokia 150 ditawarkan dengan harta sekitar $26 atau Rp 350.000,00.

Nokia 6

Nah, smartphone Android pertama yang menandai kebangkitan Nokia adalah Nokia 6. Smartphone ini pertama kali diperkenalkan di China pada awal Januari dan versi globalnya menyusul di MWC 2017. Nokia 6 adalah smartphone kelas menengah terbaik Nokia yang ada saat ini. Seperti diketahui, Nokia 6 tersedia dalam dua varian: RAM 3 GB + ROM 32 GB dan RAM 4 GB + ROM 64 GB. Menjadi jantungnya adalah chipset Snapdragon 430 octa-core 1,4 GHz. Untuk fotografi, Nokia 6 menawarkan kamera utama 16 MP dan kamera depan 8 MP. Spesifikasi lainnya meliputi layar 5,5 inci Full HD, slot microSD card, Android 7 Nougat, pemindai sidik jari, serta baterai 3000 mAh.

Harga Nokia 6 mulai dari $233 atau Rp 3,2 juta.

Nokia 5

Nokia 5 juga diperkenalkan di MWC 2017. Seperti Nokia 6, Nokia 5 juga hadir dengan chipset Snapdragon 430 octa-core 1,4 GHz, slot icroSD card, kamera depan 8 MP, pemindai sidik jari, Android 7 Nougat, serta baterai 3000 mAh. Namun, dimensinya lebh ecil karean dibekali layar 5,2 inci dengan resolusi yang lebih rendah yaitu 720 x 1280 piksel (HD). Memori internalnya hanya 16 GB. Tak hanya itu, performa multitaskingnya juga lebih rendah karena chipsetnya dipadukan dengan RAM 2 GB saja. Sementara itu, kamera utamanya beresolusi 13 MP.

Harga Nokia 5 berkisar $186 atau Rp 2,5 juta.

Nokia 3

Di MWC 2017, Nokia memperkenalkan smartphone Android termurahnya yaitu Nokia 3. Smartphone ini hadir dengan layar 5 inci HD, chipset MediaTek MT6737 quad-core 1,4 GHz, RAM 2 GB, serta memori internal 16 GB (didukung slot microSD card). Baik kamera utama maupun depannya sama-sama beresolusi 88 MP. Seperti Nokia 5 dan Nokia 6, sistem operasi yang dijalankannya Android 7 Nougat. Menjadi sumber energinya adalah baterai 2630 mAh.

Harga Nokia 3 berkisar $140 atau Rp 1,9 juta.

Nokia 3310 (2017)

Selain tiga smartphone Android, Nokia juga memperkenalkan satu ponsel fitur bernama Nokia 3310 (2017) di MWC 2017. Ya, ponsel ini tentunya menjadi versi pembaharuan dari Nokia 3310 klasik. Tidak seperti pendahulunya, Nokia 3310 (2017) hadir dengan layar berwarna. Tak hanya itu, terdapat kamera utama 2 MP yang didukung LED flash. Memori internalnya berkapasitas 16 MB dan dapat ditambah hingga 32 GB dengan microSD card. Spesifikasi lainnya sama dengan Nokia 150, seperti layar 2,4 inci beresolusi 240 x 320 piksel, sistem operasi Series 30+, dan baterai 1020 mAh.

Di Indonesia, Nokia 3310 (2017) dapat dibeli dengan harga Rp 650.000,00 saja.

Nokia 130 (2017)

Ponsel fitur yang ketiga adalah Nokia 130 (2017). Pada sisi depannya, terdapat layar 1,8 inci beresolusi 120 x 160 piksel serta keyboard alfanumerik. Ya, layarnya lebih kecil dari Nokia 150 dan Nokia 3310. RAM-nya 4 MB, sedangkan memori internalnya 8 MB dan dapat ditambah dengan microSD card hingga 32 GB. Untuk memotret foto, disediakan kamera VGA pada sisi belakang yang sayangnya tidak didukung slot microSD card. Lebih lanjut, seperti dua ponsel fitur sebelumnya, Nokia 130 (2017) juga menjalankan Series 30+ dan ditenagai baterai 1020 mAh.

Harga Nokia 130 (2017) berkisar $21 atau Rp 280.000,00 saja.

Nokia 105 (2017)

Seperti Nokia 130, Nokia 105 ini juga hadir dengan layar 1,8 inci beresolusi 120 x 160 piksel, RAM 4 MB, serta sistem operasi Series 30+. Memori internalnya hanya 4 MB dan tidak didukung slot microSD card. Kapasitas baterainya juga diturunkan menjadi 800 mAh. Sayangnya, Nokia 105 tidak dilengkapi dengan kamera.

Harga Nokia 105 berkisar $15 atau Rp 200.000,00.

Nokia 8

Menutup daftar ini adalah Nokia 8 yang baru saja meluncur di pertengahan Agustus 2017. Pada sisi depannya, terdapat layar 5,3 inci uad HD, kamera selfie 13 MP, serta pemindai sidik jari. Sementara itu, terdapat dua kamera 13 MP pada sisi belakang. Nah, perlu diketahui bahwa ketiga kameranya menggunakan lensa Zeiss. Terkait performa, Nokia 8 diperkuat chipset Snapdragon 835 octa-core 2,45 GHz yang dipadukan dengan RAM 4 GB dan Android 7 Nougat. Memori internalnya berkapasitas 64 GB (didukung slot microSD card). Yang terakhir, sebagai sumber energinya adalah baterai 3090 mAh.

Harga Nokia 8 berkisar $700 atau Rp 9,5 juta.

Tandai Kembalinya Nokia

 

Nah, inilah delapan perangkat yang menjadi senjata Nokia untuk kembali meramaikan pasar global. Dari semuanya, empat diantaranya adalah smartphone dan empat sisanya adalah ponsel fitur. Kita semua menanti smartphne dan ponsel fitur apa lagi yang akan diluncurkan Nokia nanti.