RAM dan ROM Xiaomi Redmi 2 akan berubah masing-masing menjadi 2GB dan 16GB pada Tahun Baru Cina

Xiaomi Redmi 2 merupakan ponsel pertama Xiaomi yang dipasarkan di tahun 2015. Meskipun banyak unit sudah laku terjual, mungkin ada beberapa dari Anda yang mungkin mengeluh dengan RAM yang hanya berkapasitas 1GB. Hmm sebentar lagi ini akan diubah!

 

Screen-Shot-2015-02-11-at-11.19.02-AM

Sudah jelas, Xiaomi percaya bahwa RAM 1 GB takkan cukup untuk Redmi 2- Xiaomi terkenal sebagai pendengar yang baik bagi penggemarnya. Maka Xiaomi meningkatkan kapasitas RAM dan memori untuk Redmi 2, yaitu RAM dengan kapasitas 2GB dan 16GB untuk memori internal.

Xiaomi mungkin menyebut Xiaomi Redmi 2 dengan sebutan versi peningkatan dengan RAM 2GB, namun kami belum mengetahui kepastiannya sejauh ini. Harga Redmi 2 akan menjadi 128USD atau 460RM dan tanggal rilis nya akan jatuh pada Festival Musim Semi Xiaomi dari tanggal 13 Februari hingga 25 Februari.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 2 yang lain tetap sama, yaitu dengan layar 4.7 inci HD dan Snapdragon 410 64-Bit. Selain dari RAM 2GB dan memori sebesar 16GB, Redmi hadir dengan kamera utama 8MP dan kamera depan 2MP. Kapasitas baterai adalah 2200mAh, dan ini akan diperlengkapi dengan Android 4.4 MIUI V6.

Screen-Shot-2015-01-28-at-4.29.34-PM

Peningkatan RAM dan ROM pada Redmi 2, merupakan langkah yang ramah dari Xiaomi. Apabila Anda tertarik untuk memberli sebuah ponsel dengan kisaran harga seperti ini, Anda mungkin bisa sedikit bersabar menunggu kehadiran Meizu M1 Mini yang akan dipasarkan dengan RAM sebesar 2GB, dan kemudian Anda dapat membandingkannya dengan Redmi 2 untuk menemukan pilihan terbaik Anda.