Oppo R7s Resmi Dirilis: Layar 5,5 Inci, RAM 4 GB, Dan Kamera 13 MP 

Pekan ini, Oppo secara resmi meluncurkan smartphone terbarunya bernama Oppo R7s di ajang GITEX di Dubai. Sebelumnya, Oppo terlebih dahulu meluncurkan Oppo R7 dan R7 Plus beberapa bulan yang lalu. Dari ketiga smartphone ini, dari aspek dimensi dan spesifikasinya, Oppo R7s sedikit lebih baik dibandingkan Oppo R7 namun lebih rendah dari Oppo R7 Plus.

Oppo R7S

Oppo R7s mengusung layar berukuran 5,5 inci AMOLED dengan resolusi Full HD (1080 x 1920 piksel). Sebagai perbandingan, layar Oppo R7 berukuran 5 inci, sedangkan Oppo R7 Plus berukuran 6 inci.

Untuk chipsetnya, smartphone ini dibekali Snapdragon 615 SoC dengan dukungan RAM 4 GB. Penggunaan RAM 4 GB memberikan keuntungan untuk Oppo R7s karena dua model yang lainnya hanya dibekali RAM 3 GB. Selain itu, baru beberapa smartphone di pasar yang juga dibekali RAM 4 GB, seperti Asus Zenfone 2, Samsung Galaxy Note 5, OnePlus 2, dan Lenovo K80. Dengan demikian, Oppo R7s tergolong cukup tangguh dan dapat bersaing dengan smartphone dari merek lain.

Oppo R7s dilengkapi memori internal 32 GB yang dapat ditambah kapasitasnya menggunakan microSD card hingga 128 GB, sehingga smartphone ini cocok untuk Anda yang membutuhkan smartphone dengan memori yang besar. Lebih lanjut, untuk kameranya, Oppo R7s dibekali kamera utama beresolusi 13 MP serta kamera depan 8 MP.

Oppo R7S

Sistem operasi yang digunakan adalah Android 5.1 Lollipop yang didukung antarmuka ColorOS 2.1. Selain itu, smartphone ini dibekali baterai berkapasitas 3070 mAh dengan teknologi VOOC fast charging.

Pada acara peluncurannya, Oppo masih belum memberikan informasi terkait harga dari Oppo R7s. Lebih lanjut, smartphone ini akan mulai tersedia bulan depan di berbagai negara di Asia, seperti Thailand, Vietnam, Singapura, Malaysia, dan juga tentunya Indonesia. Diperkirakan harganya akan diumumkan pada saat dirilis di negara masing-masing.

Kami berharap Oppo R7s segera dihadirkan di Indonesia dengan harga yang tidak terlalu mahal. Bagaimana pendapat Anda mengenai smartphone terbaru Oppo ini? Kira-kira berapa harganya?

Spesifikasi Oppo R7s

Smartphone Oppo R7s
Dimensi 151,8 x 75,4 x 7 mm
Berat 155 g
Layar 5,5 inci, AMOLED, Full HD (1080 x 1920 piksel), 16M colors
Prosesor Qualcomm Snapdragon 615 octa-core, Adreno 405
RAM 4 GB
Memori internal 32 GB
MicroSD card Hingga 128 GB
Sistem operasi Android 5.1 Lollipop dengan ColorOS 2.1
Kamera utama 13 MP, f/2.2
Kamera depan 8 MP, f/2.4
Baterai Non-removeable Li-Po 3070 mAh
Konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 4.0, OTG, GPS
SIM Dual SIM (micro SIM card dan nano SIM card)
Warna Gold, Silver