Nokia Swan vs Nokia 9S: RAM 6/8 GB, ROM 128 GB, 42 MP Pureview

Nokia Swan vs Nokia 9s, pertarungan dua smartphone papan atas yang kemungkinan akan dilahirkan Nokia di kemudian hari. Bila keduanya benar-benar menjadi kenyataan, mana yang lebih unggul?

Nokia Swan vs. Nokia 9s

Nokia Swan vs Nokia 9s – Spesifikasi

Sebelum membahas spesifikasinya, mari kita cari tahu informasi awal terkait keduanya. Kita semua tentu telah mendengar kabar terbaik Nokia Swan sejak 2015. Smartphone ini dirancang oleh Dani Vinh dari Vietnam. Di sisi lain, Nokia 9s tampaknya menjadi varian lain dari Nokia 9 yang telah dirumorkan sejak beberapa bulan lalu. Nah, berbagai informasi awal terkait keduanya telah beredar, sehingga dapat membantu kita untuk menentukan mana yang lebih unggul.

Di antara keduanya, Nokia 9s terlihat seperti smartphone pada umumnya. Nokia 9s memiliki layar 5,3 inci Quad HD. Di sisi lain, Nokia Swan lebih unik karena menggabungkan konsep smartphone dan tablet dalam satu perangkat. Dengan kata lain, Nokia Swan adalah smartphone berlayar 5,5 inci yang dapat diubah menjadi tablet 11 inci. Dalam hal performa, Nokia 9s diperkuat chipset Snapdragon 835 quad-core 2,45 GHz yang dipadukan dengan RAM 8 GB. Nah, bila Nokia Swan ingin bersaing di segmen smartphone premium tahun ini, perlu dibekali setidaknya chipset Snapdragon 835 dan RAM 6 GB atau bahkan 8 GB.

Nokia Swan vs. Nokia 9s

Memori internal keduanya sama-sama besar yaitu 128 GB yang masih dapat ditambah dengan microSD card. Untuk fotografi, Nokia 9s kabarnya dibekali kamera ganda (13 MP + 16 MP) pada sisi belakang serta kamera depan 13 MP untuk berfoto selfie. Di sisi lain, kamera utama Nokia Swan lebih impresif lagi karena beresolusi 42 MP. Sayangnya, resolusi kamera depannya belum diketahui, namun diharapkan minimal 13 MP untuk memenuhi kebutuhan berfoto selfie yang sedang menjadi tren. Sistem operasi yang akan dijalankan keduanya minimal Android O.

Nokia Swan vs Nokia 9s – Perang dua monster Nokia

Dengan berbagai spesifikasi di atas, baik Nokia Swan maupun Nokia 9s tentunya dinantikan oleh pecinta Nokia di seluruh dunia. Khusus untuk Nokia Swan, bila menjadi kenyataan, maka akan menjadi pelopor smartphone dengan desain unik yang belum pernah ada sebelumnya. Nah, harga keduanya tentu tidak akan murah, kemungkinan besar minimal $800 atau Rp 11 juta. Bagaimana pendapat kalian?