7 Smartphone Android Terbaik di Awal Bulan April 2016

Sampai saat ini, sudah banyak smartphone dari berbagai merek yang ada di pasar. Bila kalian ingin mengetahui smartphone terbaik dari aspek desain maupun spesifikasinya, mari telusuri daftar di bawah ini.

Smartphone Android Terbaik

1 Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge

Tampil untuk pertama kalinya pada ajang MWC 2016, Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge mendapat sambutan hangat dari banyak orang. Samsung Galaxy S7 memiliki layar Super AMOLED 5,1 inci beresolusi Quad HD, TouchWiz UI berbasis Android 6.0 Marshmallow, chipset Snapdragon 820 atau Exynos 8890, memori internal 32 GB atau 64 GB + microSD card hingga 200 GB, dan RAM 4 GB. Selain itu, terdapat pula kamera utama 12 MP dan kamera depan 5 MP untuk memotret foto, serta baterai 3000 mAh sebagai penyuplai energi untuk smartphone ini.

Smartphone Android Terbaik

Untuk Samsung Galaxy S7 Edge, spesifikasinya tidak banyak perbedaan. Namun, kalian perlu mengetahui bahwa smartphone ini hadir dengan layar yang lebih besar berukuran 5,5 inci dengan sisi-sisi yang melengkung. Selain itu, baterainya juga lebih besar karena berkapasitas 3600 mAh.

IKLAN:

Bila Anda tertarik dan ingin membaca lebih lanjut? Atau ingin terhibur? Anda dapat mengeklik tombol 'share' dan 'like' di bawah ini. terima kasih.