5 Smartphone BlackBerry TOP Agustus 2017: RAM 4 GB, kemera 21 MP ….

Pada artikel ini, mari kita lihat lima smartphone terbaik dari BlackBerry di bulan Agustus 2017. Apa saja? Mari telusuri satu per satu.

BlackBerry Aurora

Di urutan pertama adalah Aurora, smartphone BlackBerry yang diproduksi di Indonesia untuk pertama kalinya. Selain itu, Aurora adalah smartphone pertama BlackBerry yang memiliki dua slot SIM card. Pada sisi depannya, terdapat layar 5,5 inci HD serta kamera 8 MP yang didukung LED flash. Sementara itu, kamera utamanya beresolusi 13 MP dan didukung dua LED flash. Spesifikasi lainnya meliputi chipset Snapdragon 425 quad-core 1,4 GHz, RAM 4 GB, memori internal 32 GB (didukung slot microSD card), Android 7 Nougat, serta baterai 3000 mAh.

Di Indonesia, kalian dapat membeli BlackBerry Aurora dengan harga Rp 2,5 juta.

BlackBerry Priv

Berikutnya adalah BlackBerry Priv. Yang membuatnya unik dan berbeda dari smartphone lainnya adalah keyboard QWERTY fisik yang dapat digeser dan disembunyikan di bawah layar. Layarnya sendiri berukuran 5,4 inci dengan resolusi Quad HD. Ya, meski sudah memiliki keyboard fisik, smartphone ini masih dibekali layar sentuh. Nah, bila kalian gemar fotografi, kamera utamanya yang beresolusi 18 MP tentu dapat diandalkan. Selain itu, kapasitas baterainya juga cukup besar yaitu 3410 mAh. Spesifikasi lainnya meliputi chipset Snapdragon 808 hexa-core 1,8 GHz, RAM 3 GB, memori internal 32 GB (didukung slot microSD card), dan kamera depan 2 MP.

Saat ini, BlackBerry Priv dapat dibeli dengan harga sekitar $266 atau Rp 3,6 juta.

BlackBerry DTEK50

Yang ketiga adalah BlackBerry DTEK50, yang hadir dengan layar 5,2 inci Full HD, chipset Snapdragon 617 octa-core 1,5 GHz, RAM 3 GB, serta memori internal 16 GB (didukung slot microSD card). Untuk fotografi, terdapat kamera utama 13 MP dan kamera depan 8 MP. Sebagai sumber energinya adalah baterai 2610 mAh. Tampaknya memori internal dan baterai yang kecil menjadi kelemahan dari smartphone ini.

Harga BlackBerry DTEK50 berkisar $299 atau Rp 4 juta.

BlackBerry KEYone

BlackBerry KEYone juga memiliki keyboard QWERTY fisik. Namun, tidak seperti Priv, keyboard-nya tidak dapat digeser. Menariknya, tombol spasinya juga berfungsi sebagai pemindai sidik jari. Nah, pada sisi depannya, kita juga dapat menjumpai layar sentuh 4,5 inci beresolusi 1080 x 1620 piksel dan kamera selfie 8 MP. Kapasitas baterainya sedikit lebih besar dari Priv yaitu 3505 mAh. Perlu diketahui bahwa BlackBerry KEYone tersedia dalam dua varian: RAM 3 GB + ROM 32 GB dan RAM 4 GB + ROM 64 GB. Varian kedua hanya tersedia di India saja. Spesifikasi lainnya meliputi chipset Snapdragon 625 octa-core 2,0 GHz, slot microSD card, kamera utama 12 MP, serta Android 7 Nougat.

Harga BlackBerry KEYone varian RAM 3 GB berkisar $549 atau Rp 7,4 juta dan $627 atau Rp 8,45 juta untuk varian RAM 4 GB.

BlackBerry DTEK60

Yang kelima adalah BlackBerry DTEK60. Dalam hal performa, DTEK60 adalah yang paling tangguh karena dibekali chipset Snapdragon 820 quad-core 2,15 GHz yang dipadukan dengan RAM 4 GB. Selain itu, kamera utamanya yang beresolusi 21 MP tentunya mampu menghasilkan foto yang jelas dan jernih. Layarnya yang berukuran 5,5 inci dengan resolusi Quad HD juga mampu menampilkan gambar dengan cerah. Spesifikasi lainnya meliputi memori internal 32 GB (didukung slot microSD card), kamera depan 8 MP, pemindai sidik jari, serta baterai 3000 mAh.

Saat pertama kali meluncur, BlackBerry DTEK60 ditawarkan dengan harga $499 atau Rp 6,7 juta.

Smartphone BlackBerry

Kalian baru saja melihat lima smartphone terbaik BlackBerry dari yang berharga terjangkau hingga mahal. Meski spesifikasinya beragam, satu hal yang pasti adalah smartphone BlackBerry menjadi salah satu smartphone teraman di dunia berkat software DTEK. Bagaimana menurut kalian? Adakah yang menjadi pilihan kalian?