5 Smartphone 4000 mAh MURAH TOP Okt 2018: Dual 13 MP, Rp 1 Jutaan Saja, Dan ainnya

Dalam artikel ini, kami akan tampilkan 5 smartphone berharga cukup terjangkau yang dibekali baterai 4000 mAh yang ada di Indonesia pada Oktober 2018. Kami yakin kalian akan tertarik. Tak perlu mengeluarkan uang banyak untuk membeli smartphone yang dapat bertahan seharian untuk penggunaan normal. Apa saja kelima smartphone itu?

Oppo A3s

Membuka pembahasan kita adalah Oppo A3s. Di Indonesia, smartphone ini tersedia dalam dua varian. Hanya varian pertama dengan RAM 2 GB dan ROM 16 GB yang kami libatkan dalam pembahasan ini. Ya, kapasitas baterainya cukup besar yaitu 4230 mAh, cukup menggoda kalian yang lebih sering beraktivitas di luar ruangan. Lebih lanjut, performanya juga cukup handal berkat chipset Snapdragon 450. Spesifikasi lainnya meliputi layar 6,2 inci HD+, slot kartu microSD, kamera beakang ganda (13 MP + 2 MP), dan kamera depan 8 MP.

Harga Oppo A3s varian RAM 2 GB adalah Rp 2 juta.

Realme 2

Yang kedua adalah Realme 2. Sebagian besar speknya sama dengan Oppo A3s, seperti layar 6,2 inci HD+, chipset Snapdragon 450, slot kartu microSD, kamera belakang ganda (13 MP + 2 MP), kamera depan 8 MP, serta tentunya baterai 4230 mAh. Realme 2 tersedia dalam dua varian. Nah, hanya varian termurah dengan RAM 3 GB + ROM 32 GB yang kami masukkan dalam daftar ini. Menariknya, tidak seperti Oppo A3s, Realme 2 memiliki pemindai sidik jari.

Harga Realme 2 adalah Rp 2 juta.

Infinix Hot 6 Pro

Infinix Hot 6 Pro tak boleh dilewatkan. Ya, yang membuatnya istimewa adalah baterai besar dengan kapasitas 4000 mAh. Dari sektor fotografi, Infinix Hot 6 Pro memiliki tiga kamera, terdiri dari kamera belakang ganda (13 MP + 2 MP) dan kamera depan 5 MP. Lebih lanjjut, smartphone ini tersedia dalam dua varian: RAM 2 GB + ROM 16 GB dan RAM 3 GB + ROM 32 GB. Spesifikasi lainnya meliputi layar 6 inci HD+, chipset Snapdragon 425, slot kartu microSD, serta pemindai sidik jari.

Harga Infinix Hot 6 Pro adalah Rp 1,6 juta dan Rp 1,85 juta untuk varian RAM 2 GB dan 3 GB berturut-turut.

Asus Zenfone Max M1

Asus Zenfone Max M1 dengan baterai 4000 mAh tentu juga spesial. Performanya juga cukup handal berkat chipset Snapdragon 430 yang dipadukan dengan RAM 3 GB. Tersedia slot kartu microSD untuk menambah kapasitas media penyimpanannya. Pada sisi depan, ada layar 5,5 inci HD+ dan kamera depan 8 MP. Sementara itu, di sisi belakang ada kamera ganda (13 MP + kamera sekunder) dan pemindai sidik jari.

Harga Asus Zenfone Max M1 adalah Rp 1,9 juta.

Nokia 2

Yang terakhir adalah Nokia 2. Ya, smartphone ini ditenagai baterai 4100 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 2 hari untuk penggunaan normal. Sayangnya, spesifikasi lainnya kurang impresif. Menjadi otaknya adalah chipset Snapdragon 212 yang dipadukan dengan RAM 1 GB dan memori internal 8 GB (didukung slot kartu microSD). Untuk fotografi, Nokia 2 menawarkan kamera belakang 8 MP dan kamera depan 5 MP. Foto—foto ditampilkan pada layar 5 inci HD.

Harga Nokia 2 adalah Rp 1,3 juta.

Kalian baru saja melihat 5 smartphone terjangkau dengan baterai 4000 mAh. Ya, dengan harga paling mahal Rp 2 juta saja, kita dapat memiliki smartphone yang dapat bertahan lama. Tak hanya baterai besar, sesifikasinya juga cukup menjanjikan. Nah, mana yang menjadi pilihan kalian?